Soal Ulangan IPA Kelas 3 SD Semester 2/Genap (Kurikulum KTSP)

ADVERTISING

Soal Ulangan IPA Kelas 3 SD Semester 2/Genap (Kurikulum KTSP), Assalamualaikum semuanya, apa khabar? Hai hai hai, smart, cheer, kreatif dan all be the best untuk semuanya, mudah-mudahan di rahmati dalam setiap uasaha yang dilakukan. Amin. Kembali admin blog sekolah al madany coba sharing beberapa butir soal untuk adik-adik di kelas 3 SD, kali ini saol mata pelajaran IPA, ini pyur untuk ulangan harian di paruh pertama semester 2 ini, silahkan disimak dan dicoba ya jawabannya...

Soal Ulangan IPA Kelas 3 SD Semester 2/Genap (Kurikulum KTSP)
Mengingatkan saja, bahwa kemarin juga admin sudah share soal ulangan harian untuk kelas 2 SD, silahkan dilihat pada tagline ini, Klik; Soal Ulangan Seni Budaya dan Keterampilan (SBK) Kelas 2 SD Semester 2/Genap

A. Mari mengisi menjawab pertanyaan soal dibawah ini dengan tepat!
  1. Hayoooo jelaskan apa sih pekerjaan itu?
  2. Kalau kamu bisa menjelaskan apa itu pekerjaan, sekarang coba beri alasan kenapa orang harus bekerja? 
  3. Coba beri tahu 3 contoh pekerjaan yang menghasilkan jasa!
  4. Dalam bekerja kita harus memiliki semangat kerja. Coba jelaskan apa itu semangat kerja?
  5. Jelaskan apa yang kamu ketahui dengan "jual beli"?
  6. Pernahkah kamu pergi ke pasar? Kalau pernah, apa yang kamu ketahui tentang Pasar?
B.  Mari kita lanjutkan kalimat dibawah ini dengan jawaban yang sesuai!
  1. Orang harus ........................... untuk mendapatkan penghasilan.
  2. ..................... adalah orang yang pekerjaanya mengendarai Bus.
  3. Orang yang pekerjaanya mengajar adalah....................
  4. Kalau pedagang merupakan pekerjaan yang menghasilkan barang, sedangkan Guru merupakan pekerjaan yang menghasilkan ..........................
  5. Tidak berbohong merupakan sifat ..................... dalam bekerja.
  6. Alat pembayaran yang sah yaitu ....................
  7. Uang kartal yaitu...........................
  8. Contoh uang kartal ..........................
  9. Kalau uang Giral yaitu ............................., contohnya ......................
  10. Tempat bertemunya penjual dan pembeli untuk melakukan transaksi disebut ................
C.  Ayo kita piliah abjad a,b, c atau d untuk menemukan jawaban yang tepat!
  1. Untuk mendapatkan penghasilan Pak Jones harus........
    a. bekerja       b. meminta-minat     c. belajar      d. berdo'a saja
  2. Contoh pekerjaan yang menghasilkan barang ...
    a. wartawan        b. nelayan           c. TNI   d. guru
  3. Orang yang tidak memiliki pekerjaan apapun disebut ...
    a. tuna wicara    b. tuna karya   c. tuna wisma     d. tuna rungu
  4. Dalam bekerja sebaiknya kita memiliki sifat ...
    a. jujur    b. malas    d. penakut      c. putus asa
  5. Untuk melakukan pembayaran kita menggunakan ...
    a. cek      b. giro      d. uang      c. atm
  6. Tempat melakukan jual beli di ...
    d. kantor  c. pasar     b. sekolah    a. hotel
  7. Untuk mendapatkan harga yang murah kita harus pandai...
    a. menawar   b. memilih barang    d. merayu    c. mencari pedagang yang baik
  8. ............. mata uang negara kita.
    a. U$$    c. Rp     d. Franc     b. Euro
  9. Pasar yang menjual barang-barang bekas atau tidak terpakai...
    d. pasar loak    c. pasar swalayan   a. pasar modern     d. pasar induk
  10. Zaman dahulu jual beli dilakukan dengan cara tukar menukar barang yang disebut...
    a. jual beli     b. pinjam meminjam   c. barter    d. semua jawaban benar
D. Mari mengurutkan kata dengan tema pasar di bawah ini menjadi kalimat yang keren!
  • untuk membeli kebutuhan
  • pasar tradisional
  • pergi ke
  • pasar modern
  • hidup sehari-ahri seperti sayuran
  • ibu 
  • sedangkan untuk membeli
  • perlengkapan belajarku
  • ibu 
Demikian beberapa butir soal ulangan harian kali ini siswa siswiku semuanya, silahkan diisi dengan pengetahuan dari materi yang sudah diajarkan di sekolah dan bacaan buku kalian. Sangat mengasyikan jika kalian mampu menyelesaikan semua test diatas. Tag soal; soal ulangan IPA kelas 3 SD semester 2/genap (kurikulum KTSP)

Coba cek kembali posting soal-soal kemarin di blog ini;
Akhirnya admin harus mengucapkan terimakasih atas kunjungan pengunjung blog sekolah al madany semuanya, terimakasih pula sudah berlama-lama menyimak soal-soal ulangan dan mungkin menggunakannya untuk bahan latihan di rumah. Ilaliko........Wassalam!


ADVERTISING

Previous
Next Post »
Thanks for your comment