Mencari Tahu Makanan Kucing itu Apa Saja? (Pelajaran IPA kelas 4 SD)

ADVERTISING

Mencari Tahu Makanan Kucing itu Apa Saja? (Pelajaran IPA kelas 4 SD)-Assalamualaikum siswa siswiku di Sekolah Al Madany, apa kabarnya? Semoga semuanya dalam keadaan sehat. Amiin. Biar istirahat kita beribadah, maka admin mengajak anak-anaku untuk beristirahat di rumah sambil belajar. Belajar mengulang materi yang tadi pagi diajarkan gurumu di kelas. Kali ini mata pelajaran yang mau diulang adalah mata pelajaran IPA kelas 4, materi penggolongan hewan. Dan yang akan kita cari tahu kembali tentang materi yang ada dalam penggolongan hewan tersebut adalah mencari tahu makanan yang disukai oleh kucing itu apa saja?

Kucing termasuk kedalam golongan hewan karnivora. Hayo ingat - ingat kembali pengertian dari hewan karnivora itu apa? Dan sebutkan ciri-ciri yang dimiliki oleh hewan jenis karnivora tersebut?
Mencari Tahu Makanan Kucing itu Apa Saja? (Pelajaran IPA kelas 4 SD)
Pengertian, ciri dan contoh hewan karnivora
Hewan karnivora adalah hewan yang memakan daging, atau hewan pemakan daging. Hewan karnivora memiliki ciri-ciri yaitu: (1) Memiliki gigi yang tajam dan kuat, gunanya untuk mencengkeram dan mencabik mangasanya. (2). Memiliki penglihatan, penciuman, dan pendengaran yang peka, gunanya untuk dapat memburu mangsanya dengan cepat.

Contoh hewan karnivora yang sering kita temui dalam kehidupan sehari-hari adalah: (1). Anjing, (2). harimau, (3). singa, (4). ikan piranha, (5). paus, (6). buaya, (7).ular. Dan apakah kucing termasuk kedalam golongan hewan karnivora?

Kucing juga termasuk hewan karnivora, karena kucing termasuk hewan pemakan daging. Mangsa yang sering diburu dan dijadikan makanan oleh kucing adalah tikus. Selain tikus, kucing juga memangsa jenis hewan lainnya, seperti ikan, cicak, burung dan hewan-hewan kecil lainnya.

Kita ulangi ya, makanan apa saja yang sering dimakan oleh kucing?
Kucing sering memangsa hewan-hewan kecil, seperti:
  1. Tikus (tapi kalau tikusnya yang gede, kucing juga tidak berani memangsanya)
  2. Cicak
  3. Ikan
  4. Tokek
  5. Burung
  6. Dan hewan-hewan kecil lainnya
Tapi jangan salah ya, untuk beberapa ras kucing lainnya yang sengaja dijadikan piaraan, contohnya kucing angora, kucing-kucing tersebut juga memiliki asupan makanan yang beragam. Ada kucing yang setiap harinya disediakan makanan jenis serelak dan minumnya susu kental manis, dan jenis makanan kucing pakan lainnya yang dijual khusus untuk kucing ras tertentu.

Baca juga tulisan-tulisan bermanfaat lainnya, diantaranya:
Nah itulah materi belajar sambil istirahat kita dengan materi  Mencari Tahu Makanan Kucing itu Apa Saja? (Pelajaran IPA kelas 4 SD, semoga bermanfaat dan bisa menguatkan daya ingat kalian pada pembahasan materi tersebut yang sebelumnya sudah dibahas oleh guru kalian di sekolah. Buat para wali siswa yang kebetulan baca posting ini, semoga apa yang sudah dibahas diatas bisa membantu bapak ibu semuanya untuk materi belajar bersama putra putrinya di rumah.

ADVERTISING

Previous
Next Post »
Thanks for your comment